Raudlatul Athfal (RA) Darul Qur`an Wonosari didirikan pada 2 Mei 2006 yang diprakarsai oleh Bapak Musta’id dan para pengelola lainnya, pada awalnya RA Darul Qur`an berlokasi di Piyaman, dan kemudian pada awal tahun ajaran 2008 lokasi berpidah ke Jl. Nusantara Ledoksari Kepek Wonosari.
RA Darul Qur`an dikukuhkan oleh Kepala Kantor Departemen Agama Kabupaten Gunungkidul dengan Nomor: Kd.12.03/-/PP.01.1/276/2007, sedangkan pengukuhan yayasan pada tanggal 10 Januari 2007.
Visi
Visi “ Membentuk Tunas Bangsa yang sholeh dan berprestasi
Misi
- Membiasakan anak didik untuk menghafal surat-surat pendek dan do`a-do`a harian
- Membiasakan anak didik untuk mau melaksanakan sholat dengan senang hati
- Membiasakan anak untuk melafalkan kalimat thoyyibah dan sholawat nabi
- Menumbuhkan sifat tidak mudah putus asa dalam diri anak didik
- Mendorong anak didik agar berani mengembangkan imaginasinya
- Menumbuhkan sifat santun dan jujur dalam perkataan dan perbuatan anak didik
Tujuan
- Mewujudkan RA Darul Qur`an sebagai pusat bimbingan keIslaman bagi anak didik Usia Dini
- Menanamkan nilai-nilai ajaran agama Islam sejak dini
- Mengembangkan daya kreatifitas, aktifitas, dan pengembangan diri
- Mengembangkan sosialisasi dan kepekaan anak dalam masyarakat
- Membentuk anak didik yang cerdas spiritual, intelektual dan emosional yang seimbang
Program-Program Pendidikan
- Baca Tulis Al-Qur’an (BTA)
- Bimbingan hafalan juz amma (juz 30) dan doa sehari-hari
- Bimbingan adzan dan sholat
- Senam Irama Ceria (SIC)
- Outbond / Wisata alam
- Drum Band
- Pengenalan bahasa asing tingkat dasar (Arab & Inggris)
- Tempat Penitipan Anak / Pengasuhan Anak (TPA)
- Beasiswa bagi yang berhak