Wonosari, (PPDQWI) – Pondok Pesantren Darul Qur’an Wal Irsyad kedatangan sebanyak 500 siswa SMKN 2 Wonosari pada Kamis, (13/4/2023). Kedatangan mereka dalam rangka nyantri kilat selama 2 hri 2 malam di Pon Pes Darul Quran Wal Irsyad.
Kedatangan ini disambut baik oleh seluruh dewan asatidz Pondok Pesantren Darul Qur’an Wal Irsyad. Mereka sudah menyiapkan materi diantaranya adalah materi ubudiyah (peribadatan). Teknisnya guru menyampaikan dengan lisan, kemudian murid menirukan apa yang diucapkan guru, selanjutnya mengaplikasikan apa yang dipelajari dalam ibadah-ibadah sunnah maupun wajib. Salah satu diantaranya adalah melaksanakan sholat tarawih sebanyak 20 rakaat dan 3 rakaat witir dengan hafalan al-Quran 3 juz.
Salah satu dewan asatidz Muhammad Akhyar menuturkan, kehadiran siswa dan siswi SMKN 2 Wonosari di Pondok Pesantren Darul Qur’an Wal Irsyad ini menjadi perwujudan persaudaraan. Berkah akan turun jika manusia menjaga persaudaraan, “Mari kita ambil segala sesuatu yang baik dari pondok ini dan tinggalkan segala sesuatu yang buruk. Semoga dengan wasilah silaturahim kita, Rahmat Allah akan turun”, tutur Akhyar.
Sementara itu, salah satu dewan guru SMKN 2 Wonosari Sumaryanto mengucapkan berterima kasih sudah berkenan menerima kami di Pondok ini dan berharap semoga ngaji kilat ini berdampak baik bagi anak-anak. “Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak, utamanya dewan asatidz Pondok Pesantren Darul Qur’an Wal Irsyad, yang sudah membimbing anak-anak kami, mengajarkan ilmu agama, walau hanya 2 hari, ada perubahan karakter, bagaimana bangun paginya tepat waktu, sholat wajibnya tepat waktu”, ungkap Sumaryanto. (Bhr)
Editor: iim_rd