Wonosari, (PPDQWI) – MTs Darul Quran meraih hasil yang membanggakan pada akreditasi tahun 2017. Hal ini diserahkan langsung pada acara Sosialisasi Hasil Akreditasi serta Penyerahan Surat Keputusan dan Sertifikat Akreditasi Sekolah/Madrasah Tahun 2017 pada Kamis (7/12) bertempat di Sportorium Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
Alhamdullilah akreditasi tahun ini, MTs Darul Quran berhasil meraih peringkat A dengan nilai 92. Akreditasi ini adalah yang kedua kalinya untuk MTs Darul Quran, yang mana sebelumnya tahun 2012 juga meraih hasil yang sama. Di Daerah Istimewa Yogyakarta sendiri ada sekitar 877 Sekolah/Madrasah yang melaksanakan akreditasi pada tahun ini, mulai dari jenjang SD/MI, SMP/MTs hingga jenjang SMA/MA/SMK. Untuk mendapatkan nilai terbaik (A) Sekolah/Madrasah harus memenuhi semua komponen yang ada di instrumen akreditasi. Tahun 2017 ini ada beberapa instrumen yang tidak dipakai lagi, begitu juga ada perubahan pada kualitas penilaiannya. Untuk peringkat akreditsi A (Unggul) Sekolah/Madrasah harus memperoleh nilai akhir (NA) minimal sebesar 91.
Menanggapi hasil akreditasi ini, Kepala MTs Darul Quran Drs. H. Akhmad Kharis Masduki mengungkapkan rasa syukur dan bangga atas hasil yang telah dicapainya. “Alhamdulillah, akreditasi yang kedua kalinya ini bisa mempertahankan nilai yang sebelumnya diraih. Walaupun sebenarnya tahun ini jauh lebih berat dari segi kualitas penilaiannya, tetapi berkat kerja keras semua civitas akademika MTs Darul Quran, kami mampu meraih hasil yang membanggakan ini,” tegasnya.